Persis Purwakarta Gelar Silaturahmi dan Manasik Haji, Ambu Anne Sampaikan Ini
Purwakarta.in - Pimpinan Daerah (PD) Persatuan Islam (Persis) Kabupaten Purwakarta gelar Manasik Haji sekaligus silaturahmi Persis se-Kabupaten Purwakarta, di Stadion Purnawarman, Sabtu, 21 Januari 2023.
Dalam agenda tersebut, tampak hadir Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika membuka acara. Dalam sambutannya, Ambu Anne mengatakan, dengan diselenggarakannya manasik haji sekaligus silaturahmi oleh jajaran PD Persis Purwakarta ini diharapkan mampu menjadi sarana untuk menyambung tali persaudaraan umat di Kabupaten Purwakarta.
"Manasik haji merupakan latihan praktek langsung pelaksanaan ibadah haji yang bertujuan untuk memantapkan sekaligus mempersiapkan ibadah haji sebelum berangkat ke tanah suci," kata Ambu Anne.
Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta, Ambu Anne juga mengucapkan selamat atas terselenggaranya kegiatan ini.
"Beberapa tahun kebelakang kita tidak bisa melakukan kegiatan seperti ini dikarenakan pandemi Covid-19. Alhamdulillah, hari ini bisa terselenggara silaturahmi akbar sekaligus manasik haji," imbuh Ambu Anne.
Ia juga mengungkapkan bahwa pemerintah daerah fokus mendukung hal-hal yang berkaitan dengan pemberangkatan haji, mulai dari pendaftaran hingga proses pemberangkatan.
"Tahun ini mudah-mudahan Pemkab Purwakarta dan Kemenag akan membangun satu pintu pendaftaran, jadi tidak usah lagi putar-putar ke seluruh bank atau ke seluruh kantor. Tapi pendaftaran haji di Purwakarta akan ada dalam satu titik, satu tempat. Seperti pelayanan di MPP Bale Madu Kara," ucap Ambu Anne.
Jajarannya juga akan mensupport dalam hal yang lainnya seperti pemeriksaan kesehatan dan ketersediaan vaksin. Nanti di Purwakarta tidak harus pergi ke Jakarta atau mencari ke luar Purwakarta, tapi akan sediakan juga vaksin dengan tidak berbenturan dengan regulasi yang ada.
"Artinya bahwa semua hal yang berkaitan dengan proses berhaji, kita akan memberikan kemudahan bagi masyarakat," pungkas Ambu Anne.***
Ia juga mengungkapkan bahwa pemerintah daerah fokus mendukung hal-hal yang berkaitan dengan pemberangkatan haji, mulai dari pendaftaran hingga proses pemberangkatan.
"Tahun ini mudah-mudahan Pemkab Purwakarta dan Kemenag akan membangun satu pintu pendaftaran, jadi tidak usah lagi putar-putar ke seluruh bank atau ke seluruh kantor. Tapi pendaftaran haji di Purwakarta akan ada dalam satu titik, satu tempat. Seperti pelayanan di MPP Bale Madu Kara," ucap Ambu Anne.
Jajarannya juga akan mensupport dalam hal yang lainnya seperti pemeriksaan kesehatan dan ketersediaan vaksin. Nanti di Purwakarta tidak harus pergi ke Jakarta atau mencari ke luar Purwakarta, tapi akan sediakan juga vaksin dengan tidak berbenturan dengan regulasi yang ada.
"Artinya bahwa semua hal yang berkaitan dengan proses berhaji, kita akan memberikan kemudahan bagi masyarakat," pungkas Ambu Anne.***