Buruan Delete Atau Menyesal..!! Aplikasi Android Ini Berbahaya
Tekno, Purwakarta.in | Akhir-akhir ini muncul banyak aplikasi android yang diketahui mencuri data-data dari ponsel penggunanya. Aplikasi-aplikasi ini diketahui tak melakukan tugas sesuai dengan fungsinya.
Menurut laporan terbaru VPNPro, terdapat 24 aplikasi yang terkait dengan perusahaan China bernama Shenzhen HAWK yang diduga mengandung malware berbahaya dan mencuri data atau menghujani perangkat dengan banyak iklan.
"Penelitian kami menemukan mereka meminta banyak izin berbahaya yang membuat privasi data pengguna berbahaya," ujar peneliti VPNPro Jan Youngren, seperti dilansir dari miror.uk.
Intinya aplikasi ini meminta izin di luar fungsinya. Contohnya aplikasi antivirus yang meminta akses ke kamera. Padahal antivirus tidak butuh kamera, yang sesungguhnya dilakukan aplikasi ini memindai ponsel di korban.
Ada lagi aplikasi prediksi cuaca yang mengumpulkan data pengguna dan mengirimnya ke server di China. Lainnya aplikasi kamera meminta izin seperti data lokasi yang sangat lengkap, kamera, membaca penyimpanan eksternal, membaca log ponsel, dan akses lain yang tidak ada hubungannya dengan untuk menjalankan aplikasi.
"Permintaan izin berbahaya ini termasuk kemampuan untuk melakukan panggilan telepon, mengambil gambar dan merekam video, audio dan banyak lagi," tulis laporan tersebut
Berikut daftar 24 aplikasi yang dinilai melakukan pelanggaran privasi dan tak melakukan fungsinya.
- Sound Recorder (download 100 juta kali)
- Super Cleaner (download 100 juta kali)
- Virus Cleaner 2019 (download 100 juta kali)
- File Manager (download 50 juta kali)
- Joy Launcher (download 10 juta kali)
- Turbo Browser (download 10 juta kali)
- Weather Forecast (download 10 juta kali)
- Candy Selfie Camera (download 10 juta kali)
- Hi VPN, Free VPN (download 10 juta kali)
- Candy Gallery (download 10 juta kali)
- Calendar Lite (download 5 juta kali)
- Super Battery (download 5 juta kali)
- Hi Security 2019 (download 5 juta kali
- Net Master (download 5 juta kali)
- Puzzle Box (download 1 juta kali)
- Private Browser (download 500 ribu kali)
- Hi VPN Pro (download 500 ribu kali)
- World Zoo (download 100 ribu kali)
- World Crossy! (download 100 ribu kali)
- Soccer Pinball (download10 ribu kali)
- Dig It (download 10 ribu kali)
- Laser Break (download 10 ribu kali)
- Music Roam (download 1.000 kali)
- Word Crush (download 50 kali).